Kolaborasi PT Mitratani Dua Tujuh dan PTPN I Regional 1, Sukses Gelar Panen Perdana Edamame di Kebun Sei Semayang

Panen Perdana Edamame di Kebun Sei Semayang
Acara Panen Perdana Edamame di Kebun Sei Semayang, Jumat (25/10/2024), Kolaborasi PTPN I Regional 1 dengan PT Mitratani Dua Tujuh. (Sumber Foto: Dok. PTM27).

WartaNiaga.ID – Kolaborasi PTPN I Regional 1 dan PT Mitratani Dua Tujuh, pada Jumat (25/10/2024), sukses gelar panen perdana edamame, di Kebun Sei Semayang.

Kerja sama antara PTPN I Regional 1 dengan PT Mitratani Dua Tujuh ini merupakan proyek pilot project pengembangan bisnis frozen vegetables (Sayuran Beku), khususnya Edamame, di wilayah Sumatera Utara.

Acara ini diawali dengan kunjungan untuk melihat tanaman pada fase pemeliharaan, di areal hamparan perkebunan edamame (Kedelai Jepang).

Kemudian dilanjutkan dengan seremonial acara panen perdana, yang diikuti oleh jajaran manajemen PTPN I Regional 1, PT Mitratani Dua Tujuh, dan tamu undangan. Selanjutnya, acara diakhiri dengan penyampaian sambutan dan diskusi.

Baca juga: Budidaya Edamame di Kebun Sei Semayang, Langkah Awal PT Mitratani Dua Tujuh Jadi Leading Company di Bidang Hortikultura

Pada kesempatan ini, Direktur PT Mitratani Dua Tujuh, Tumbas Ginting menyampaikan, bahwa kegiatan panen perdana edamame di Kebun Sei Semayang ini merupakan momentum yang berharga bagi perusahaan.

Karena kegiatan panen perdana edamame ini, akan menjadi batu loncatan bagi PT Mitratani Dua Tujuh untuk dapat mengembangkan bisnis yang lebih besar lagi.

Tak lupa, Tumbas juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh stakeholder yang telah mendukung berjalannya pilot project ini.

Menurut Tumbas, hasil budidaya edamame yang telah kami lakukan selama 3 bulan di Sumatera Utara ini menunjukkan hasil yang memuaskan, karena produktivitasnya bisa mencapai 11 ton per hektar.