WANI – Lampung Barat selain memiliki keindahan alam, juga memiliki wisata budaya Bali Dharma Kerti atau Tri Hita Karana di Pekon Srimenanti, Kecamatan Air Hitam.
Baca Juga : Taman Wisata Alam Kubu Perahu Lampung Barat
Tri Hita Karana adalah sebuah konsep wisata yang didasarkan atas prinsip keselarasan atau keharmonisan hidup yang terdiri atas tiga unsur yang saling terkait satu sama lain.
Wisatawan yang berkunjung ke Kampung Bali Srimenanti Air Hitam Lampung Barat akan disuguhi keindahan panorama alam dan berbagai atraksi adat, budaya, keagamaan khas Pulau Dewata Bali.