Air Terjun Way Campang, Angel Waterfall in Krui

Wartaniaga.id
Indahnya 'Angel Waterfall' Way Campang di Krui. Foto Yopie Pangkey

WANI – Pesisir Barat memiliki air terjun indah dan eksotis, para Traveler menyebutnya Angel Waterfall di Way Campang, Krui.

Wisman lebih familiar dengan nama dalam bahasa Inggris dan warga lokal menyebut dengan nama Air Terjun Way Campang. Karena berada di aliran air Way Campang.

Semakin populer dengan nama tersebut karena masih jarang didatangi oleh wisatawan nusantara atau lokal.

Entah siapa yang memulai menyebutnya Angel Waterfall. Yang jelas sudah menjadi destinasi alternatif para surfer mancanegara. Terutama saat ombak sedang tidak bagus dan mereka memilih untuk tidak berselancar.

Air terjun ini hanya bisa dicapai dengan berjalan kaki. Dari Jalan Lintas Barat Sumatera kamu harus berjalan sejauh sekitar 700 meter dalam waktu 15-20 menit.

Melewati kebun-kebun warga dan menyusuri aliran air Way Campang yang sangat jernih.

Keunikan air terjun ini adalah bentuknya yang tidak seperti air terjun lain. Tidak besar dan tinggi namun terlihat sangat unik.